Senin, 12 Januari 2026

SPI IAHN Tampung Penyang Palangka Raya Lakukan Kunjungan Silaturahim dan Sharing Pengawasan Internal ke UIN Palangka Raya

 Palangka Raya, 12 Januari 2026 —

Satuan Pengawasan Internal (SPI) Institut Agama Hindu Negeri (IAHN) Tampung Penyang Palangka Raya melaksanakan kunjungan ke UIN Palangka Raya dalam rangka silaturahim sekaligus berbagi pengalaman dan praktik pengawasan internal.

Kegiatan ini berlangsung di lingkungan UIN Palangka Raya dan disambut oleh jajaran SPI UIN Palangka Raya. Kunjungan ini menjadi momentum penguatan sinergi antar unit pengawasan internal perguruan tinggi, khususnya dalam peningkatan efektivitas tata kelola dan pengendalian internal.

Dalam pertemuan tersebut, kedua belah pihak melakukan diskusi dan sharing terkait pelaksanaan pengawasan internal, yang meliputi audit sarana dan prasarana, audit pengelolaan keuangan, audit sumber daya manusia (SDM), serta berbagi pengalaman pengawasan lainnya yang telah dilaksanakan masing-masing institusi.

Melalui forum diskusi ini, para peserta saling bertukar informasi mengenai metode pemeriksaan, tantangan pelaksanaan audit, hingga strategi penguatan peran SPI dalam mendukung terwujudnya tata kelola perguruan tinggi yang akuntabel dan transparan.

Perwakilan SPI UIN Palangka Raya menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat sebagai sarana peningkatan kapasitas dan wawasan auditor internal. Sementara itu, SPI IAHN Tampung Penyang Palangka Raya berharap silaturahim ini dapat terus berlanjut dalam bentuk kerja sama dan koordinasi pengawasan di masa mendatang.

Kegiatan diakhiri dengan sesi foto bersama sebagai simbol komitmen memperkuat kolaborasi pengawasan internal antar perguruan tinggi di Kalimantan Tengah.